Senar Sufix Duraflex Monofilament



Sufix Duraflex termasuk senar pancing yang bagus. Diameter untuk rasio kekuatan yang sangat baik. Senar ini tidak kaku, halus, dan mempunyai daya tahan yang bagus. Senar Sufix Duraflex menggunakan formula NX Nano Resin™ yang menurut produsen senar tersebut rasio kekuatan ke diameter bisa meningkat, sesuatu yang dapat menjadi pengembangan senar mono lebih mendekati kualitas senar multifilament dimasa mendatang.
Menurut Richard Griffiths dari Shimano (yang sekarang mendistribusikan Sufix) Duraflex Memiliki diameter yang relatif kecil sehingga sangat baik untuk perairan yang jernih sekalipun agar tidak terdeteksi oeleh ikan. Pemancing dapat melempar umpan sejauh mungkin dengan tidak merisaukan kekuatan senar. Dalam membuat simpul Duraflex juga sangat baik, dan dapat dibuat simpul dengan kuat.
Sufix umumnya dikenal dengan kualitas abrasinya, seperti Synergy and Supreme. Bahan untuk ketahanan abrasi yang digunakan dalam produksi Duraflex sama, menjadikan senar yang tidak hanya dikembangkan untuk casting jarak jauh tapi juga mampu digunakan untuk medan yang  berat. Diameter yang lebih kecil juga membuat senar ini menjadi lebih fleksibel dan mudah tenggelam kedalam air sehingga dapat mengikuti kontur dasar perairan dengan sempurna.
Sufix Duraflex mempunyai panjang 300m dan menggunakan teknik penggulungan khusus untuk mengurangi kekusutan senar saat memindahkan ke reel. Sufix menggunakan ‘meter check’ untuk mengukur diameter tertentu agar dapat menghasilkan kekuatan yang optimal.


sufix duraflex spesification